
Tapi pernahkah kita mencoba untuk selalu mengingat Tuhan? Sebab dengan mengingatnya kita akan lebih dekat pada cahaya kasihNya.
Maka mari kita berlomba-lomba untuk mengingatNya. Mari bersama-sama menebar kasih sesama umat manusia. Kasih pada orang-orang yang hidup dalam lingkungan penuh sampah. Kasih pada sungai dan alam yang telah kita kotori. Datanglah pada "terang"!
Dalam suasana kasih Natal tahun ini, Komunitas Peduli Ciliwung mengajak kita semua untuk bisa menebar kasih pada alam dan manusia. Mari kita sama2 turun ke sungai Ciliwung dan membersihkan sampah2 yang menumpuk di sana.
- Hari/tanggal: Sabtu, 26 Desember 2009
- Waktu: pukul 08.00 - 11.30 (kumpul 07.30)
- Lokasi: bantaran Sungai Ciliwung, dekat Kebun Raya Bogor dan Jl. Jalak Harupat, Bogor
gambar Santa Claus diunduh dari sini
0 Komentar:
Posting Komentar